ASESMEN LAPANGAN PRODI SISTEM INFORMASI DILAKUKAN OLEH TIM ASESOR LAM INFOKOM

By. Sistem Informasi in Berita

Berita
Lhokseumawe [12/11/2022] - Akreditasi merupakan salah satu indikator yang dihasilkan dari penilaian mutu dan juga sebagai rujukan bagi instansi dan lembaga pendidikan dalam mengambil keputusan untuk berbagai kebijakan dengan tujuan yang tidak lain dan tidak bukan untuk peningkatan mutu bagi instansi pendidikan, hal ini juga sejalan dengan aturan Undang-Undang nomor 12 tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi.

Oleh karena itu Prodi Sistem Informasi Fakultas Teknik UNIMAL yang  berada  di bawah lingkup Lembaga Akreditasi Mandiri Informatika dan Komputer (LAM INFOKOM), sebagai bagian dari alur proses  Asesmen Lapangan dilaksanakan selama dua hari pada (11-12/11/2022). Hal ini  sesuai dengan peraturan yang ditetapkan LAM INFOKOM dimana jadwal untuk batch 3 berlangsung selama periode September-Desember 2022.

Lembaga Akreditasi Mandiri Informatika dan Komputer  (LAM INFOKOM) melaksanakan Asesmen Lapangan secara offline, dengan Tim Asesor yang terdiri Dr. Lita Sari Muchlis, S.Kom., M.Kom dari IAIN Batusangkar dan Amril Syalim, S.Kom., M.Eng., Ph.D. dari Universitas Indonesia

Selama proses asesmen berlangsung turut di hadiri oleh Dekan Fakultas Teknik Dr. Muhammad, S.T., M.Sc., IPM beserta jajaran pempinan Fakultas Teknik, Ketua Jurusan Teknik Elektro Prof. Dr. Dahlan Abdullah, S.Kom., M.Kom IPU ASEAN (Eng) beserta jajaran pimpinan Jurusan Teknik Elektro, Ketua Program Studi Sistem Informasi Rizky Putra Fhonna, S.Kom., M.Kom serta jajaran Program Studi Sistem Informasi, Ketua LPPM, Ketua LP3M, stakeholder, alumni, dan pihak terkait di gedung jurusan Teknik Elektro Universitas Malikussaleh.

Ketua Program Studi Sistem Informasi Rizky Putra Fhonna, S.T., M.Kom bersyukur kegiatan yang berjalan dengan lancar dan turut memberikan hasil yang baik untuk perkembangan prodi sistem informasi di masa yang akan datang.

“Alhamdulillah asesmen berjalan dengan lancar dan semoga mendapat nilai yang maksimal untuk menjadikan prodi sistem informasi lebih baik di masa yang akan datang” ucap Rizky.

Hal tersebut juga disampaikan oleh Dekan Fakultas Teknik Dr. Muhammad S.T., M.Sc, IPM bersamaan dengan ucapan selamat atas selesainya asesmen . “Selamat saya ucapkan kepada prodi sistem informasi dengan lancarnya kegiatan asesmen yang terlaksana selama dua hari ini, mudah-mudahan dapat memberikan hasil yang terbaik dan juga semoga segala yang tercapai sampai saat ini dapat dipertahankan dan terus diusahakan untuk ditingkatkan, saya memberikan dukungan penuh kepada setiap prodi di lingkungan Fakultas Teknik menjadi lebih baik di masa yang akan datang.” ucapnya.

Untuk saat ini proses masih terus berlanjut sesuai dengan prosedur dan ketentuan dari LAM INFOKOM. Hasil nilai akreditasi akan dikeluarkan pada awal bulan desember nanti.[JA/IMF]